Rakor Pendapatan 2023
Kepala Badan Keuangan Daerah Kabupaten Sambas, H. Rachmat Robby, S.E.,M.E., mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kesempatan menjadi tuan rumah pada Rapat Koordinasi Pendapatan Daerah se-Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2023
'Sinergitas Peningkatan Pendapatan Asli Daerah merupakan tema Rakorda pendapatan yang Insha Allah dilaksanakan selama kurang lebih 2 hari dan dihadiri 13 kabupaten kota, Kabupaten Melawi terkonfirmasi tidak dapat hadir karena sesuatu dan lain hal dengan 79 peserta adalah merupakan upaya harmonisasi sinkronisasi dan pengelola Pendapatan Asli Daerah se-Kalimantan Barat,' ucapnya.